-->

Cara Verifikasi SolidTrust Pay | Standard Verified

Cara Verifikasi SolidTrust Pay | Standard Verified - Sebelumnya SolidTrust Pay memblock negara Indonesia dan sekarang Alhamdulillah SolidTrust Pay sudah membuka block untuk IP Indonesia, jadi sekarang orang indonesia bisa menggunakan SolidTrust Pay tanpa harus lewat belakang.

Tapi bagi member yang belum terverifikasi, Transaksinya dibatasi, hanya senilai $500 untuk transaksi harian, dan maksimum transaksi mengirim atau menerima yaitu $100 per transaksinya.

Ada 3 jenis verifikasi di SolidTrust Pay, yaitu Card Verified, Standard Verified dan Bank Verified. Cara dibawah adalah cara Verifikasi untuk yang STANDARD VERIFIED, untuk verifikasi pilihan yang lainnya mungkin akan dibahas lain waktu.

Okeh langsung saja Cara Verifikasi SolidTrust Pay untuk STANDARD VERIFIED.
1. Silahkan anda Login terlebih dahulu ke akun SolidTrust Pay (STP) anda.

2. Setelah masuk ke akun SolidTrust Pay anda. Silahkan Klik Upgrade Account atau Arahkan kursor ke Tulisan My Account kemudian Pilih Verify/Upgrade Account, seperti pada gambar dibawah.
Cara Verifikasi SolidTrust Pay Standard Verified 1

3. Kemudian Klik STANDARD VERIFIED.
Cara Verifikasi SolidTrust Pay Standard Verified 2

4. Untuk Standard Verified, Dokumen yang dibutuhkan untuk Verifikasi adalah Identitas kita dan bukti Alamat kita. Klik HERE seperti pada gambar dibawah untuk Upload Dokumen yang dibutuhkan.
Cara Verifikasi STP Standard Verified 3

5. Setelah masuk di Area untuk upload dokumen, Silahkan:
=>> Pada pilihan Document 1 masukkan File Identitas kita, bisa KTP, SIM, Passport atau yang lainnya, sudah ada pilihannya.
=>> Pada pilihan Document 2 masukkan File kedua anda, terserah anda mau maukin apa, sudah ada pilihannya disana, kalau saya masukin KTP.
=>> Masukkan komen anda, untuk mengidentifikasi permintaan khusus yang harus diperhatikan.
Setelah itu Klik SENT DOCUMENTS.
Perlu di perhatikan, nama file yang anda upload maksimal 25 karakter.
Cara Verifikasi STP Standard Verified 4

6. Apabila berhasil akan seperti pada gambar dibawah.
Cara Verifikasi SolidTrust Pay (STP) Standard Verified 5

Tunggu 5 hari kerja untuk memprosesnya, sebelum 5 hari kerja jangan menghubungi STP untuk menanyakan Verifikasi ini. Apabila Dokumen anda diterima akan ada Pemberitahuan ke email anda.

Semoga membantu....

Berlangganan update artikel terbaru via email:

1 Response to "Cara Verifikasi SolidTrust Pay | Standard Verified"

  1. untuk verifikasi solidtrustpay sekarang kok udah gak terima seperti cara diatas ya? malah sekarang payment processor itu minta dokument passport, ada cara verfifkasi yang lain gan? info yaaa, thanks

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel